View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)G1G013005
Nama MahasiswaRADEN RORO SINDA MANIK OKTAVIANI
Judul ArtikelEFEK G-COAT PLUS DAN EQUIA FORTE COAT TERHADAP TINGKAT KEBOCORAN MIKRO KOMPOSIT SCULPTABLE BULK FILL PADA RESTORASI KELAS V SAAT PROSEDUR BLEACHING EKSTRAKORONAL (Penelitian in vitro)
AbstrakKebocoran mikro merupakan celah yang terbentuk antara bahan tumpat dan dinding kavitas. Celah ini dapat menjadi jalan masuk bagi bakteri, molekul, serta ion yang dapat mengganggu kesehatan gigi. Kebocoran mikro dapat dicegah dengan aplikasi bahan coating pada permukaan restorasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis efek bahan coating terhadap tingkat kebocoran mikro komposit sculptable bulk fill pada restorasi kelas V saat prosedur bleaching ekstrakoronal. Penelitian ini terdiri dari 6 kelompok. kelompok I merupakan kelompok pelapisan G-Coat Plus dan prosedur bleaching ekstrakoronal kunjungan pertama, kelompok II merupakan pelapisan G-Coat Plus dan prosedur bleaching ekstrakoronal kunjungan pertama dan kedua, kelompok III merupakan pelapisan Equia Forte Coat dan prosedur bleaching ekstrakoronal kunjungan pertama, kelompok IV merupakan pelapisan Equia Forte Coat dan prosedur bleaching ekstrakoronal kunjungan pertama dan kedua, kelompok V merupakan kelompok kontrol tanpa bahan pelapisan dan prosedur bleaching ekstrakoronal pada kunjungan pertama, dan kelompok VI merupakan kelompok kontrol tanpa bahan pelapisan dan prosedur bleaching ekstrakoronal kunjungan pertama dan kedua. Pengujian kebocoran mikro dilakukan dengan menggunakan mikroskop stereo. Hasil yang diperoleh kemudian dianalisis statistik menggunakan Kruskal-Wallis menunjukkan adanya efek penggunaan bahan coating terhadap tingkat kebocoran mikro komposit sculptable bulk fill pada restorasi kelas V saat prosedur bleaching ekstrakoronal (p<0,05). Simpulan penelitian ini adalah kelompok pelapisan Equia Forte Coat memiliki tingkat kebocoran mikro lebih rendah dari kelompok pelapisan G-Coat Plus.
Abstrak (Inggris)Microleakage is a gap between restorative material and the cavity wall. This gap is an entry point for bacteria, molecules, and ions that can interfere with dental health. Microleakage can be prevent by application of coating materials on the surface of the restoration. The present study analyzed the effect of coating material on microleakage level of sculptable bulk fill composite in class V restorations during extracoronal bleaching procedure. The study consisted of 6 groups. Group I was treated with G-Coat Plus and first visit of extracoronal bleaching procedure, group II was treated with G-Coat Plus and second visit of extracoronal bleaching procedures, Group III was treated with Equia Forte Coat and first visit of extracoronal bleaching procedure, group IV was treated with Equia Forte Coat and second visit extracoronal bleaching procedures, group V was the control group of first visit of extracoronal bleaching procedure without coating, and group VI was the control group of second visit of extracoronal bleaching procedures without coating. The microleakage test was performed using a stereo microscope. The results obtained analized with Kruskal-Wallis showed there were effects of coating to the microleakage rate of restoration class V during the extracoronal bleaching procedure (p <0.05). The conclusion of this research was Equia Forte Coat has a lower microleakage rate than the G-Coat Plus.
Kata KunciCoating, G-Coat Plus, Equia Forte Coat, Extracoronal Bleaching, Microleakage
Nama Pembimbing 1drg. Setiadi Warata Logamarta, Sp. Ort
Nama Pembimbing 2drg. Irfan Dwiandhono, Sp. KG
Tahun2018
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0736 seconds.