View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)C2C015033
Nama MahasiswaMUHAMMAD ARIF MUNANDAR
Judul ArtikelORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN (PTK) HONOR DAERAH (HONDA) SEKOLAH DASAR (SD) DI BANYUMAS
AbstrakPenelitian ini dilatarbelakangi adanya perilaku kerja ekstra PTK Honda yang mengarah ke bentuk-bentuk OCB dan tetap bertahan dalam pekerjaannya dengan gaji yang diterima di bawah upah minimum regional (UMR). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bentuk-bentuk, faktor penyebab dan dampak OCB bagi PTK Honda SD di Banyumas. Penelitian ini merupakan penelitian dengan menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Pemilihan informan menggunakan purposive sampling (sampel bertujuan) dipilih informan sebanyak 12 (dua belas). Data yang terkumpul di analisis melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, sedangkan uji keabsahan menggunakan metode triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk-bentuk OCB pada PTK Honda yaitu altruism, conscientiousness, sportsmanship, courtesy, civic virtue dan dua yang dominan adalah alturism (membantu pekerjaan dengan sukarela) dan conscientiousness (kehadiran tepat waktu). Selanjutnya faktor yang mempengaruhi OCB pada PTK Honda yaitu kepuasan kerja, komitmen organisasi, kepribadian, moral dan motivasi secara internal sedangkan secara eksternal gaya kepemimpinan kepala sekolah dan budaya kerja. Sementara untuk faktor penyebab dominan secara internal adalah kepuasan kerja dan komitmen organisasi, sedangkan faktor eksternal adalah gaya kepemimpinan. Adapun dampak dari perilaku OCB tersebut adalah meningkatnya produktivitas kerja, menghemat sumber daya manusia dan menciptakan suatu kedekatan emosional antar karyawan.
Abstrak (Inggris)This research is motivated by the existence of PTK Honda's extra working more than supposed to be leading to OCB forms and persists in its work with salary received under regional minimum wage (UMR). The purpose of this research is to know the forms, causal factors and impact of OCB for PTK Honda SD in Banyumas. This research used qualitative method. Data collection techniques of this research used observation, documentation, and interviews. Selection of samples done by using purposive sampling (purposive sampling) 12 (twelve) selected samples. The collected data analysed through three stages of data reduction, data presentation and conclusion, while for the validity test, using source triangulation method. The results of this study indicated that OCB forms in PTK Honda such as: altruism, conscientiousness, sportsmanship, courtesy, civic virtue and two dominant results were altruism (voluntary work) and conscientiousness (timely presence). Furthermore, factors affecting OCB on PTK Honda were job satisfaction, organizational commitment, personality, morale and motivation internally while externally leadership style of head master and work culture. While for internal dominant factor was job satisfaction and organizational commitment, while external factor was leadership style. The impact of OCB behavior was the increase of work productivity, saving human resources and creating an emotional closeness among employees.
Kata KunciOCB, PTK Honda, organisasi, sekolah
Nama Pembimbing 1Dr. Ade Banani, MMS
Nama Pembimbing 2Dr. Sudarto, M.E
Tahun2018
Jumlah Halaman11
Page generated in 0.0577 seconds.